Apakah anda ingin memasukkan link pada data yang ada di Excel? Kita dapat menggunakan Rumus Vlookup, untuk memasukkan hyperlink pada kumpulan data kita. FungsiExcel.com akan membahasnya secara detail dibawah ini.
HYPERLINK
Fungsi HYPERLINK Excel: Membuat Link Dari URL
Ringkasan
Fungsi HYPERLINK Excel mengembalikan hyperlink dari tujuan yang ditentukan dan “friendly name”. Anda bisa menggunakan HYPERLINK untuk membuat hyperlink yang bisa diklik dengan rumus. Fungsi HYPERLINK bisa membentuk tautan ke lokasi buku kerja, halaman di internet, atau file di server jaringan.